578 0

Ketua Panitia Muktamar NU Ke-33, Saifullah Yusuf, mengucapkan terima kasih kepada seluruh muktamirin yang telah hadir di Jombang, Jawa Timur. Dalam sambutannya, dia mengatakan gelaran Muktmar kali ini adalah yang Ke-12 digelar di Jawa Timur.

Dalam laporannya, Gus Ipul menjelaskan, total jumlah panitia dan peserta dalam Muktamar Ke-33 ini mencapai 3.755 orang. “Peserta tidur di empat Pondok Pesantren, Tebuireng 954 peserta. Bahrul Ulum 954 peserta, di Mamba’ul Ma’arif Denanyar 955, di Darul Ulum Paterongan 954 peserta.

Gus Ipul menambahkan, panitia menyiapkan bus sebanyak 25 unit, mobil 75 unit, dan 200 ojek untuk menfasilitasi muktamirin selama di Jombang. Tak hanya itu, untuk pengamanan Muktamar, kata Gus Ipul, panitia juga bekerja sama dengan sekitar 1.000 Banser dan 700 personel TNI-Polri.

(Visited 305 times, 1 visits today)

Category:

Kabar NU, Muktamar NU33