101 0

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA – Politisi PKB, Nihayatul Wafiroh menilai Presiden Joko Widodo (Jokowi) pantas dinobatkan sebagai Bapak Pembangunan Desa.

Nihayatul berpendapat banyak jasa Jokowi terhadap pembangunan desa selama empat tahun lebih ia berkuasa.

“Sangat wajar karena perhatian pemerintah Jokowi terhadap desa sangat luar biasa,” ujar Nihayatul Wafiroh di Kompleks Parlemen, Jakarta, Selasa (19/3/2019).

Nihayatul juga menilai di pemerintahan sebelumnya, desa kerap luput dari perhatian pemerintah pusat.

Di era Jokowi juga, ucapnya, pembangunan desa tumbuh pesat dan kesejahteraan masyarakat desa meningkat drastis.

Karena itu, rencana penyematan gelar tersebut di acara silaturahmi nasional para kepala desa dinilainya sangat tepat.

“Desa memiliki dana desa yang besar untuk pembangunan yang terus meningkat dari tahun ke tahun,” katanya.

“Kalau dulu kan yang diuplek-uplek hanya kelurahan, desa tidak mendapatkan perhatian. Sekarang desa mendapatkan perhatian akses yang luar biasa,” pungkas Wakil Ketua Komisi II DPR RI itu.

Sebelumnya, surat edaran Badan Koordinasi Nasional Pembangunan Pemerintahan Pemberdayaan dan Pemasyarakatan Desa (BakornasP3KD) tentang apel pemerintahan desa sekaligus penyematan gelar Bapak Pembangunan Desa kepada Presiden Joko Widodo pada 30 Maret 2019 kini sedang ramai diperbincangkan publik.


(Visited 75 times, 1 visits today)