157 0

Garut – Fraksi PKB DPR RI turun langsung memberikan bantuan kepada korban banjir bandang Garut, jumat (23/09) . Bantuan FPKB DPR diberikan baik dalam bentuk uang sebesar Rp 200 juta kepada korban dan kebutuhan logistik sebagai bentuk duka cita dan keprihatinan. Dalam kesempatan yang sama Rombongan FPKB DPR juga menyambangi para keluarga korban yang meninggal dunia.

Sekretaris Fraksi PKB H Cucun Ahmad Syamsurijal dilokasi bencana mengatakan pihaknya akan memperjuangkan penanganan pasca bencana. “Bantuan PKB tidak akan berhenti disini , Rumah-rumah serta faailitas umum seperti sekolah dsb yang rusak hancur luluh lantak harus kembali dibangun oleh pemerintah, kita akan perjuangkan itu, karena sudah ada anggarannya di APBN,” tegas H Cucun selaku kordinator.

Terkait penyebab bencana garut yang disebut-sebut akibat dari pembalakan hutan , H Cucun yang duduk di komisi IV dan bermitra dengan Kementerian Kehutanan akan bersikap tegas dan berenca memanggil langsung menteri Kehutanan ke DPR.

“PKB tidak mentoleransi bagi siapapun melakukan pembalakan hutan apalagi dilakukan di daerah hulu-hulu sungai, ini catatan bagi menteri kehutanan,” tegas H Cucun.

Category:

Berita

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

*